KOPI KLUNGKUNG
Biji Kopi Robusta - Desa Klungkung -
Desa Klungkung termasuk
penghasil kopi terbesar. Mayoritas mata pencarian masyarakat desa klungkung
salah satunya petani kopi. Kopi yang terkenal di Klungkung yaitu jenis kopi
robusta (coffea robusta) yang tumbuh
dan berkembang di daerah dengan ketinggian antara 400-700 mdpl dengan
temperature 21-24°C. Para petani desa Klungkung menggunakan sistembudidaya kopi
secara organik yang selama masa tanam, hingga perawatan dikelola secara alami
tidak menggunakan kimiawi.
Lokasi Pengolahan Kopi Klungkung (Rumah Bapak Waluyo)
Produksi kopi berlokasi Dusun Krajan, desa Klungkung Kecamatan Sukorambi.
Usahatani kopi rakyat yang
diproduksi Oleh Bapak H. Waluyo ini merupakan salah satunya warga desa
Klungkung yang memproduksi hasil perkebunan kopi rakyat yang mampu memberikan sumbangan yang cukup besar bagi
peningkatan dan kesejahteraan petani pada desa tersebut. "Kopi yang di
sangrai dengan grade tertentu membuat rasa kopi menjadi nikmat dan tidak
menimbulkan kembung" Begitulah kata salah satu penyarangai kopi di
desa klungkung Bapak H. Waluyo. Kopi yang dipilih untuk disangrai harus dipanen
dengan warna merah tua dan tidak pecah agar memberikan kualitas yang baik.Kopi
yang tumbuh dipegunungan argopuro merupakan salah satu kopi terbaik, oleh sebab
itu pabrik-pabrik ternama mengambil bahannya dari desa ini. Akan tetapi, para petani
kopi desa klungkung hanya sebagian yang bisamengelola produksi kopi terutama
teknik penyangrai kopi dengan baik, hal
ini menyebabkan penghasilan yang didapat tidak maksimal.
Kemasan Kopi Bubuk Klungkung
“Black Robusta”
merupakan produk hasil pengolahan kopi Klungkung yang terbuat dari biji kopi
robusta pilihan yang berkualitas yang diambil dari buah kopi yang telah matang
yang dipetik oleh para petani kopi berpengalaman. Dengan kemasan kopi yangmegunakan, aroma dan rasa dari biji kopi
robusta Van Java Coffee dapat terjaga dengan baik karena udara dari luar tidak
akan masuk kedalam. Biji Kopi Robusta Black Robusta merupakan produk kopi
robusta premium yang memiliki cita rasa dan aroma yang kuat. Rahasia kenikmatan
kopi Black Robusta berasal selain berasal dari biji kopi pilihan, juga dari
proses roasting yang diterapkan. Black Robusta adalah produk kopi yang sangat
pas bagipecintakopi robusta.
Barangkali punya kontak bapak Waluyo? Saya butuh untuk sampel penelitian 🙏
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
HapusSilahkan hubungi bapaknya
Hapus